Berita

10 Sep 2023

Wabup Subandi: Teruskan Program PTSL Desa Sidokepung

KOMINFO, Sidoarjo – Momen peringatan kemerdekaan RI di Desa Sidokepung, menjadi ajang perpisahan Kepala Desa dengan warganya. Kegiatan tersebut digelar , Minggu (10/9) di lapangan Desa Sidokepung, Buduran. Meski sebagai ajang pamit, namun antusiasme warga sangat tinggi untuk menyukseskan kegiatan tersebut. Apalagi dengan hadirnya Wakil Bupati Sidoarjo, Subandi dan istri, dr. Sriatun Subandi, ditengah – tengah kemeriahan warga Desa Sidokepung. Menurut Subandi, Pilihan Kepala Desa Sidokepung, ibu elok, untuk undur diri sebagai kepala desa untuk mencalonkan diri di Pemilihan Legislatif (pileg) tahun depan adalah hal yang bagus. Dia ingin mengabdikan diri dalam pembangunan pada sekup yang lebih luas. “Kepada perangkat desa, BPD, institusi terkait tetap menjalankan pelayanan publik terbaik untuk masyarakat. Tetap menjaga lingkungan denga baik, guyub rukun, kalau terjadi permasalahan dirundingkan bersama,”pintanyaKedepannya jabatan kepala desa ini akan digantikan posisinya oleh pejabat Pelaksana Tugas (Plt) dari Pemda. Kemungkinan untuk Plt. Kepala desa ini akan cukup lama lebih kurang 1 tahun. “Saya Berpesan program Pendaftaran Tanah Sistem Lengkap (PTSL), yang telah dijalankan oleh ibu Elok ini tetap diteruskan. Karena ini program pusat jangan sampai berhenti,” pesannyaSementara, Kepala Desa Sidokepung Elok Suciati, pada kesempatan tersebut berpamitan langsung kepada warganya. Dia memohon maaf jika dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat selama 2 periode menjabat kurang memuaskan masyarakat. “Saya sangat berharap warga Desa Sidokepung tetap menjaga kondusifitas dengan baik, terutama di wilayah Desa Sidokepung. Teruskan dan tingkatkan terus program pelayanan publik dan pembangunan di Desa Sidokepung,” pesannya. Dia sudah mengajukan untuk surat pengunduran diri sebagai Kepala Desa Sidokepung. Rencana undur dirinya baru akan terealisasi dalam kurun waktu 2 bulan kedepan. Diakhir acara, dr. Sriatun dengan didampingi Kepala Desa Sidokepung memberikan santunan dan sembako berupa beras kemasan 5 Kg, kepada warga Sidokepung (janda dhuafa. (eny/kominfo)

Selengkapnya
10 Sep 2023

Bantu Sepeda Untuk Bazar Anak Yatim, Gus Muhdlor Apresiasi Gowes Baksos yang Digelar CEO Polygon

KOMINFO, Sidoarjo - CEO PT. Insera Sena Soejanto Widjaja datang ke pendopo Delta Wibawa dengan gowes bakti sosial (baksos) bersama jajarannya, Minggu pagi, (10/9). Pendiri pabrik pembuat sepeda merk Polygon itu sengaja bertamu ke Bupati H. Ahmad Muhdlor S.IP. Kedatangan bos polygon itu untuk menyerahkan bantuan sejumlah sepeda yang diproduksi perusahaannya. Bantuan diterima langsung oleh bupati. Bantuan sepeda itu langsung diserahkan Gus Muhdlor kepada Ketua forum LKSA (Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak) Sidoarjo Kustari sebagai hadiah kegiatan pawai dan bazzar semarak 2.000 yatim yang digelarnya di Alun-alun Sidoarjo pagi itu juga. Bupati Gus Muhdlor itu menyambut baik dan mengapresiasi kegiatan sosial itu. Hal seperti ini menurutnya bentuk kepedulian pihak swasta terhadap pembangunan sosial di Kabupaten Sidoarjo. Ikut andil bersama memajukan pembangunan. "Saya ucapkan terimakasih kepada pihak-pihak yang telah peduli terhadap masyarakat Sidoarjo," ucapnya. Gus Muhdlor berharap apa yang telah dilakukan pihak-pihak swasta seperti ini menjadi contoh yang lainnya. Dengan begitu sinergi pentahelix akan mempercepat kemajuan pembangunan di Kabupaten Sidoarjo. Menurutnya konsep sinergi pentahelix menjadi kunci mendorong kemajuan suatu bangsa. "Antara pemerintah dengan dunia industri dapat saling mengisi sehingga akan mempercepat pembangunan yang sedang kita jalankan," ujarnya. (Git/Ir)

Selengkapnya
10 Sep 2023

Jalan Sehat Desa Grabagan Tulangan Berhadiah Mobil, Pesan Gus Muhdlor Tetap Guyub dan Rukun

KOMINFO, Sidoarjo - Semarak kemeriahan peringatan HUT RI ke-78 masih dirasakan warga Tulangan khususnya Desa Grabagan. Bertempat di lapangan Grabagan ribuan warga berkumpul memeriahkan kegiatan karnaval dan jalan sehat, Minggu (10/09/2023). Hadiah yang disiapkan panitia desa cukup spektakuler yaitu satu unit mobil,  motor, kulkas mesin cuci dan juga sepeda angin serta hadiah-hadiah lainnya.Kemeriahan acara bertambah dengan hadirnya Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor Ali, yang ikut menyumbang hadiah sepeda gunung. Gus Muhdlor berpesan agar perayaan HUT RI ke-78 ini menjadikan warga Sidoarjo secara umum, dan khususnya warga Desa Grabagan tetap selalu guyub, rukun, dan sehat. "Saya senang sekali walaupun di tengah terik tapi semangat tidak luntur sedikitpun, semangat bersama-sama menyemarakkan peringatan HUT RI ke-78, semoga kita semua guyub, rukun dan sehat," katanya. Gus Muhdlor juga menekankan bahwa arti kemerdekaan selain menyatukan berbagai suku, agama, dan budaya, juga selalu di maknai sebagai  satu bangsa yang memiliki identitas nasional yang kuat dengan cara menjaga kemerdekaan ini dalam bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI)."Jagalah kemerdekaan RI dalam bingkai NKRI dan pastikan bendera merah putih berkibar selamanya," tegasnya. Kepala Desa Grabagan, Kamadi menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh warga Desa Grabagan atas partisipasi sehingga semua acara dalam rangka peringatan HUT RI-78 bisa berjalan semua dengan lancar."Saya ucapkan salam bahagia, tetap sehat, dan semangat bagi warga Desa Grabagan, dimana adanya acara ini merupakan wujud dari Desa Grabagan bersatu. Mari kita selalu bersinergi dan berkomunikasi yang baik untuk kemajuan Desa Grabagan," katanya.Turut hadir dalam acara tersebut, anggota DPR RI Indah Kurnia, Kepala Dinas Sosial Provinsi Jawa Timur, Alwi serta Kepala Desa Grabagan Kamadi. Sebelum pergelaran Carnaval ini sebelumnya warga Desa Grabakan Sudah banyak di hibur dengan berbagai macam acara diantaranya pentas seni Campursari dan tak ketinggalan pula shalawat bersama. (Yu/Git)

Selengkapnya
10 Sep 2023

Pawai 1 Muharram, Gus Muhdlor Ajak Ribuan Anak Yatim Doakan Sidoarjo Berkah, Aman dan Sejahtera

KOMINFO, Sidoarjo - Dua ribu anak yatim padati Alun-alun Sidoarjo, Minggu, (10/9). Mereka hadir memeriahkan pawai dan bazzar semarak 2.000 anak yatim yang digelar Forum Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak (LKSA) Sidoarjo. Pawai diberangkatkan Bupati H. Ahmad Muhdlor S.IP di depan paseban Alun-alun Sidoarjo. Pesertanya anak-anak panti asuhan se Kabupaten Sidoarjo. Kepada mereka, bupati yang akrab dipanggil Gus Muhdlor itu meminta doa bagi kebaikan Kabupaten Sidoarjo. Doa agar Kabupaten Sidoarjo dipenuhi kemakmuran dan kedamaian bagi seluruh masyarakatnya. "Saya atas nama pemerintah Kabupaten Sidoarjo mohon doanya agar Kabupaten Sidoarjo menjadi kabupaten yang baldatun thayyibatun wa rabbun ghofur (berkah, aman dan sejahtera),"ucapnya yang diamini peserta pawai. Dalam kesempatan itu Gus Muhdlor mengapresiasi pelaksanaan kegiatan seperti ini. Menurutnya dapat menjadi moment meningkatkan SDM generasi bangsa. Generasi yang berkualitas berlandaskan nilai-nilai Islam. "Menjadi kaya itu boleh, menjadi pintar itu boleh tetapi menjadi pribadi yang mempunyai empati kepada sesamanya itu juga penting," ucapnya. Sementara itu Ketua Forum LKSK Sidoarjo Kustari mengatakan kegiatan tersebut digelar untuk memperingati tahun baru Islam 1 Muharram 1445 H dan juga HUT Kemerdekaan RI ke 78 tahun ini. Pesertanya seluruh anak panti asuhan se Kabupaten Sidoarjo. Jumlahnya 2.137 anak. Ditambah pengasuh yayasan kurang lebih sebanyak 231 orang yang ikut memeriahkan pawai tersebut. Selain pawai, sebut Kustari, dalam kegiatan kali ini juga digelar bazzar serta pemeriksaan gratis dari RSJ Menur dan pentas seni dari seluruh panti asuhan. "Harapan dari kegiatan ini agar anak-anak panti asuhan tidak merasa disendirikan, bahwa dilingkungan kita masih banyak yang menyayangi mereka," ucapnya. Dalam kesempatan itu Kustari juga mengucapkan terimakasihnya kepada Pemkab Sidoarjo atas perhatiannya selama ini kepada seluruh panti asuhan. Ia juga ucapkan terimakasih kepada Bupati Gus Muhdlor atas dukungan terhadap kegiatan kali ini. Dukungan tersebut bukti perhatian pemerintah Kabupaten Sidoarjo kepada anak-anak panti asuhan. "Anak-anak ini memang butuh perhatian dari seluruh masyarakat Sidoarjo," ucapnya. (Git/Ir)

Selengkapnya
10 Sep 2023

Hidupkan Lahan Pertanian, Gus Muhdlor Segera Bangun Jembatan dan Talang Irigasi di Semambung Wonoayu

KOMINFO, Sidoarjo - Bupati Sidoarjo, Ahmad Muhdlor Ali melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke lokasi yang akan dibangun jembatan tepatnya di Desa Semambung, Semambung kidul RT 1 RW 2, Kecamatan Wonoayu, Kabupaten Sidoarjo pada Minggu (10/9/2023).Bupati Sidoarjo dengan sapaan akrab Gus Muhdlor itu mengatakan bahwa pembangunan jembatan ini nantinya bertujuan untuk menghidupkan kembali lahan pertanian dan memperkuat konektivitas antar wilayah. Selain dibangun jembatan, pemkab Sidoarjo juga bakal membangun talang irigasi sebagai pengganti pipa irigasi yang saat kondisinya sudah tidak layak."Proyek jembatan dan pembangunan talang irigasi ini diharapkan akan memberikan dampak positif bagi pertanian khususnya warga semambung maupun sekitarnya," ujarnya. Selama inspeksi, Gus Muhdlor berbicara dengan beberapa warga setempat dan mendengarkan aspirasi mereka terkait dampak yang diharapkan dari pembangunan jembatan ini. Para warga menyambut baik langkah pemerintah dalam meningkatkan konektivitas dan aksesibilitas ke lahan pertanian mereka.Sementara itu, Kepala Dinas PU Bina Marga dan Sumber Daya Air Pemkab Sidoarjo Dwi Eko Saptono menyampaikan pihaknya akan segera mengeksekusi perencanaan pembangunan jembatan dan talang irigasi seperti yang diharapkan bupati. Rencananya pembangunan bakal segera dimulai tahun 2024."Jembatan Kali Bader ini memiliki panjang 20 meter dan lebar 4 meter. Selain jembatan nantinya juga dibuatkan talang irigasi dengan panjang 20 meter dibangun diatas saluran air. Pembangunannya segera dilakukan tahun 2024," ujar Dwi. Kades Semambung, Naning Andiar mengatakan  pembangunan jembatan kali bader merupakan permintaan warga kurang lebih sudah 5 tahun yang lalu. "Semoga tahun ini bisa terealisasi sesuai harapan kami," ucapnya. Nining menambahkan, dengan adanya pembangunan jembatan kali bader dapat menumbuhkan lahan pertanian kurang lebih seluas 22 hektar sebelah selatan sungai. "Nantinya jika sudah selesai, maka para petani bisa menanam padi kembali tak perlu jauh-jauh ke desa seberang," tutupnya. (Ir)

Selengkapnya
9 Sep 2023

Opening Ceremony Porprov Jatim VIII, Bupati Gus Muhdlor: Jangan Lupa Belanja Oleh-Oleh Khas Sidoarjo

Kominfo, Sidoarjo - Jangan lupa belanja oleh-oleh khas Sidoarjo, demikian disampaikan Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor Ali dalam acara opening ceremony Porprov Jatim VIII yang digelar di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Sabtu malam (9/9/2023). Dalam acara pembukaan tersebut hadir Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, Wagub Jatim Emil Elestianto Dardak, Forkopimda Jatim dan kabupaten serta jajaran pejabat pemprov Jatim dan kab/kota.Event olahraga terbesar tingkat Jawa Timur ini selain sebagai ajang mencetak atlet-atlet berprestasi juga diharapkan dapat mendongkrak sektor perekonomian daerah khususnya Kabupaten Sidoarjo yang menjadi tuan rumah Porprov Jatim 2023."Event besar seperti porprov ini, selain menciptakan atlet-atlet berprestasi, event ini tentunya dapat mendongkrak perekonomian Sidoarjo," ujar Gus Muhdlor, bupati alumni SMAN 4 Sidoarjo. Apa yang disampaikan Gus Mudhlor yang mengajak untuk tidak lupa belanja oleh-oleh khas Sidoarjo menjadi pesan yang penting disampaikan. Dimana pesan tersebut dapat membantu para pelaku UMKM Sidoarjo untuk mendapatkan berkah adanya porprov.Gus Muhdlor mengucapkan terimakasih kepada Gubernur Jawa Timur karena sudah memberikan kesempatan bagi Kab. Sidoarjo untuk menjadi tuan rumah event Porprov Jatim VIII. “Terimakasih kepada Ibu Gubernur Jawa Timur yang sudah memberikan kesempatan kepada Sidoarjo untuk menjadi tuan rumah event akbar Jawa Timur,” terang Gus Muhdlor. Opening ceremony yang dimeriahkan oleh Padi Reborn itu dihadiri ribuan warga yang memadati stadion Gelora Delta. Acara ini sekaligus diharapkan dapat menjadi wadah silaturahmi bagi segenap jajaran Forkopimda kabupaten se-Jawa Timur dan seluruh tamu undangan. (Aff/Ir)

Selengkapnya
8 Sep 2023

Giliran Tenaga Kesehatan dan Kader Kesehatan Kecamatan Waru Peroleh Insentif

Kominfo, Sidoarjo - Pembagian insentif bagi Tenaga Kesehatan praktik mandiri non PNS dan honor Kader Kesehatan masih berlanjut. Kali ini giliran para Nakes (Tenaga Kesehatan) dan Kader Kesehatan Kecamatan Waru yang memperolehnya. Pagi tadi, Jum`at 08/09/2023, Bupati Sidoarjo H.Ahmad Muhdlor, S,IP membagikan secara simbolis kepada 10 orang Nakes dan 1.143 kader kesehatan yang selama ini sudah mengabdikan diri di Wilayah Kecamatan Waru. Penyerahan dilakukan di Gedung serbaguna Peru, Rewwin Kecamatan Waru. Bupati yang akrab dipanggil Gus Muhdlor itu berpesan untuk tidak memandang nominal yang didapatkan. Akan tetapi sebagai  bentuk apresiasi pemerintah terhadap pengabdian Nakes dan juga kader kesehatan yang selama ini sudah membantu pemerintah dalam rangka meningkatkan taraf kesehatan masyarakat di Kabupaten Sidoarjo. Dikatakannya kader kesehatan mempunyai peran yang besar bagi pembangunan kesehatan. Mereka adalah ujung tombak pemberian pelayanan kesehatan. Ditangan mereka derajat kesehatan masyarakat Sidoarjo akan optimal. “Selain itu tenaga kesehatan, para kader Posyandu, kader kesehatan lainnya, semuanya adalah pilar pembentukan untuk mencapai SDM yang unggul. Sehingga tenaga kesehatan dan kader kesehatan wajib disejahterakan dan ini merupakan program prioritas Bupati dan Wakil Bupati," ucapnya. Gus Muhdlor berharap pemberian insentif seperti ini menjadi semangat para kader kesehatan dan tenaga kesehatan dalam menurunkan angka AKI/AKB juga stunting. Selain itu Gus Muhdlor juga berpesan kepada Camat dan Kepala Desa serta jajaran RT/RW untuk bekerja bersama-sama bekerja menuntaskan permasalahan kesehatan itu. "Saya harap pekerjaan yang menjadi tanggung jawab para Nakes dan kader ini dapat dikerjakan bersama agar bisa cepat selesai atau terealisasikan," harapnya. Sementara itu Kepala Dinas Kesehatan Sidoarjo Fenny Apridawati menyampaikan bahwa pada tahun 2023, sebanyak 194 tenaga kesehatan praktik mandiri dan 10.558 kader kesehatan yang tersebar di 18 kecamatan mendapatkan insentif/honor selama 1 tahun. Dan untuk tahun depan, ada kenaikan honor sebesar Rp. 5 ribu dari Rp. 25 ribu menjadi Rp. 30 ribu. Bagi seluruh kader kesehatan nantinya juga akan mendapatkan  fasilitas BPJS Ketenagakerjaan. Yu/git

Selengkapnya
8 Sep 2023

Respon Cepat 7 Menit, Gus Muhdlor Apresiasi Petugas Damkar Tangani Kebakaran Rumah Warga Sepande

KOMINFO, Sidoarjo - Rumah Sunaryo warga Desa Sepande RT 11 RW 3 siang kemarin terbakar, Kamis, (7/9). Titik awal api muncul dari dapur. Seisi perabotan dapur ludes terbakar. Untung api tidak sampai merembet seisi ruang rumah. Hanya ruang dapur saja yang terbakar. Kedatangan tim Pemadam Kebakaran/Damkar Sidoarjo siang itu menjadi penyelamatnya. Dua unit mobil Damkar pos  Damkar unit Candi begerak cepat. Hanya butuh 7 menit mereka sudah sampai lokasi dari laporan kebakaran yang diterimanya. Sedangkan standar operasional prosedur yang ditetapkan dalam merespon kebakaran paling lama 15 menit. Kecepatan waktu tersebut mendapat apresiasi dari Bupati Sidoarjo H. Ahmad Muhdlor S.IP yang pagi tadi meninjau rumah Sunaryo, Jumat, (8/9). Bupati yang akrab dipanggil Gus Muhdlor itu mengatakan respon time menjadi kunci mencegah dampak kebakaran semakin besar. Selain kerugian jiwa dapat dihindari, kerugian material dapat terminimalisir. Dikatakannya semakin cepat penanganan kebakaran, semakin sedikit kerugian yang timbul. "Respon time ini penting untuk mencegah kebakaran tidak sampai merembet kemana-mana sehingga dampak yang ditimbulkan tidak semakin besar," ujarnya. Gus Muhdlor mengapresiasi kinerja tim Damkar Sidoarjo. Respon time menuju lokasi kebakaran sangat cepat. Tiba tidak sampai 10 menit dari laporan kebakaran yang diterima. "Saya apresiasi BPBD Sidoarjo lewat Damkarnya yang bertindak sangat responsif, terbukti respon time menangani kebakaran rumah warga Desa Sepande ini tidak sampai 10 menit sudah mencapai lokasi, antara 6 sampai 7 menit mereka sudah tiba dilokasi untuk memadamkan api," pujinya. Dalam kesempatan tersebut, Gus Muhdlor juga mengapresiasi kolaborasi BPBD Sidoarjo dengan Baznas Sidoarjo dalam menuntaskan dampak sosial musibah kebakaran seperti ini. Bantuan sosial kepada korban kebakaran dapat diwujudkan bersama. "Saya apresiasi juga kolaborasi antara BPBD Sidoarjo dengan Baznas Sidoarjo yang nanti memberikan bantuan renovasi sekaligus bantuan beberapa peralatan dapur yang hangus terbakar," ucapnya. Gus Muhdlor juga berpesan kepada masyarakat agar meningkatkan kehati-hatiannya dimusim panas seperti ini. Potensi kebakaran semakin tinggi. Ia meminta masyarakat memperhatikan instalasi listrik dirumahnya masing-masing. Hindari penumpukan beban listrik pada satu kontak. Dan hindari instalasi listrik yang tidak beraturan. "Beberapa kejadian paling banyak disebabkan konsleting listrik, untuk itu hati-hati, pastikan semua harus dijaga, harus di cek apalagi kalau mau berpergian," pesannya. (Git/Ir)

Selengkapnya
7 Sep 2023

PORPROV Jatim VIII Diharapkan Dongkrak Pertumbuhan Ekonomi Kabupaten Sidoarjo

KOMINFO, Sidoarjo – Pj. Sekretaris Daerah Kabupaten Sidoarjo mendorong agar Pekan Olahraga Provinsi Jawa Timur (PORPROV JATIM) VIII 2023 dapat membangkitkan perekonomian Kabupaten Sidoarjo. Yaitu melalui pameran UKM “Sidoarjo Festival Gemilang” di Parkir Timur GOR Sidoarjo. Pj. Sekda Kabupaten Sidoarjo, Andjar Surjadianto menyampaikan bahwa penyelenggaraan PORPROV Jatim di Kabupaten Sidoarjo menjadi momen emas salah satunya aspek ekonomi kepada pelaku UMKM serta memberikan banyak dampak positif bagi Kabupaten Sidoarjo. “Dalam event ini, bukan hanya aktifitas olahraga saja yang terjadi namun aktifitas ekonomi harus ikut bergulir. Selama event berlangsung diharapkan dapat menimbulkan trickle down effect (ekonomi menetes kebawah), dimana para pelaku usaha juga mendapatkan manfaat dari event olahraga yang diselenggarakan," tutur Andjar di sela Pembukaan Pameran "Sidoarjo Festival Gemilang" pada Kamis (7/9/2023). Ia berharap Porprov menjadi ajang pembibitan atlet sekaligus pendongkrak ekonomi daerah bagi tuan rumah karena kedatangan tamu dari 38 kab/kota di Jawa Timur. "Terselenggaranya Porprov harus dapat mendongkrak pertumbuhan ekonomi di Kabupaten Sidoarjo," ungkapnya.Ia berpesan agar seluruh masyarakat Kabupaten Sidoarjo turut hadir memeriahkan dan mendukung atlet Sidoarjo agar dapat meraih kemenangan hingga dapat menjadi runner up atau juara umum. “Kegiatan PORPROV VIII terbuka bagi masyarakat umum dan gratis, jadi siapapun boleh datang untuk memeriahkan kegiatan ini," tutupnya.Kepala Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata (DISPORA) Kabupaten Sidoarjo, Djoko Supriyadi menyediakan sebanyak 135 stand yang di isi oleh 18 stand TP PKK Kecamatan se-Kab Sidoarjo, 10 stand untuk Dewan Kerajinan Nasional Daerah (DEKRANASDA) Sidoarjo, 10 stand untuk komunitas kepemudaan dan sisanya yang diisi oleh pelaku UMKM di lingkungan Kabupaten Sidoarjo. “Sebanyak 12.700 orang yang terdiri dari atlit, pelatih dan official diperkirakan akan hadir di Kabupaten Sidoarjo, hal tersebut akan menjadi kesempatan bagi pelaku usaha di Kabupaten Sidoarjo untuk memasarkan produknya,” ucapnya. Turut hadir Ketua DPRD Sidoarjo Usman, Kepala Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata Djoko Supriyadi, FORKOPIMDA Sidoarjo, serta Camat se-Kabupaten Sidoarjo. (Aff/Ir)

Selengkapnya
7 Sep 2023

Lantik Pejabat Eselon II dan III, Gus Muhdlor Tekankan Pentingnya Jaga Integritas dan Loyalitas

KOMINFO, Sidoarjo - Bupati Sidoarjo, Ahmad Muhdlor Ali melantik sebanyak enam pejabat eselon II dan satu pejabat eselon III. Mutasi pejabat JPT  (Jabatan Pimpinan Tinggi) diantaranya satu asisten, tiga kepala dinas, dan dua orang staf ahli bupati serta satu Sekretaris Dinas (Sekdin) di pendopo Delta Wibawa siang tadi, Kamis, (7/9/2023). Gus Muhdlor menekankan pentingnya menjaga integritas dan loyalitas dalam menjalankan tugas sebagai ASN. "Saya tekankan sebagai seorang pemimpin tidak cukup pandai dan cerdas saja, seorang pimpinan harus menjaga integritas dan memiliki loyalitas," tegasnya. Gus Muhdlor juga menyampaikan mutasi dilakukan semata-mata demi kemajuan pembangunan Kabupaten Sidoarjo yang lebih baik lagi. Namun ia yakin semua mampu mengemban tugas barunya. Syaratnya mengabdikan diri dengan hati dan rasa memiliki Kabupaten Sidoarjo.“Mutasi bagian dari penyegaran sekaligus menjaga agar organisasi pemerintahan berjalan dengan baik dan inshaalloh sehat, lancar selamat semuanya,” ucapnya.Diakhir sambutannya, Gus Muhdlor berpesan untuk ikut menjaga kondusifitas daerah. Itu dapat dimulai ditataran personalnya, unitnya ataupun pada tataran kepala dinasnya. Hal itu penting demi keberlangsungan pembangunan. Menurutnya keamanan menjadi salah satu faktor keberhasilan dalam menjalankan roda pembangunan. “Semakin kondusif Kabupaten maka akan lebih baik lagi dalam pembangunannya, disemua hal apapun,” ujarnya. Berikut nama-nama pejabat yang dilantik : dr. Atok Irawan, Sp.P sebagai Asisten Administrasi Umum Setda Sidoarjo, Dra. Noer Rochmawati, M.Si.,Ak sebagai kepala Dinas Komunikasi dan Informatika,Fredik Suharto S.Sos,. MM sebagai kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik, Drs. Ec. Tjarda MM sebagai kepala Dinas Perikanan, Drs. Achmad Zaini MM sebagai staf Ahli Bupati Bidang Pembangunan Ekonomi dan Keuangan,Drs. Mustain M.Pd.I sebagai staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik dan Sulistianto S.T, M.T sebagai sekretaris Dinas Komunikasi dan Informatika. (Git/Ir)

Selengkapnya

Pengadaan Barang Jasa

Pengumuman

Agenda / Kegiatan

Visitors : 509362